Menu Piring Gizi Seimbang ala So Good

Praktis..saat ini menjadi salah satu syarat utama dalam menyajikan makanan untuk keluarga. Termasuk untuk anak-anak. Tapi kepraktisan jangan sampai mengabaikan unsur pemenuhan gizi oleh makanan yang kita sajikan..Betul?Apalah arti kepraktisan bila kandungan gizinya masih jauh dari yang seharusnya..

Pemenuhan gizi seimbang bisa dimulai sejak sarapan di pagi hari. Dengan begitu..anak-anak dan anggota keluarga..punya bekal energi yang cukup untuk aktifitas seharian. Eh btw..gizi seimbang itu yang kayak apa sih…

Pedoman Gizi Seimbang sudah diteapkan sejak tahun 1955 loh..tapi sebelumnya kita lebih mengenal 4 sehat 5 sempurna ya kan…Ya..karena pedoman 4 sehat 5 sempurna lebih awal dikenal..yaitu sejak tahun 1952. Lalu dalam perkembangannya…Pedoman Gizi Seimbang terus mengalami penyempurnaan.

Pedoman Gizi Seimbang dapat diterapkan dengan memperhatikan 4 hal penting, yaitu :

  • Makan makanan yang beragam, karena tidak ada satu pun bahan makanan yang memenuhi segala kebutuhan gizi tubuh, kecuali ASI (Air Susu Ibu).
  • Membiasakan hidup bersih
  • Aktif bergerak, melakukan berbagai aktifitas fisik. Hal ini penting untuk menyeimbangkan antara makanan yang masuk dengan energi yang keluar.
  • Memperhatikan Berat Badan. Diupayakan agar berat badan proporsional, seimbang dengan tinggi badan. Karena gejala gangguan kesehatan sangat mudah dideteksi dengan penyimbangan berat badan (kelebihan atau kekurangan).

Dari keempat hal tersebut..bisa lah kita menerapkan 10 hal berikut dalam keseharian … :

1). Memperhatikan keanekaragaman asupan makanan

2). Makan buah dan sayur yang cukup

3) Konsumsi lauk yang mengandung protein dalam jumlah yang proporsional

4) Makan makanan pokok yang juga beragam

5)  Membatasi makanan berlemak, bercitarasa asin, dan yang manis-manis..

6) Membiasakan sarapan

7) Minum air putih yang cukup

8 ) Jangan lupa untuk selalu membaca label pada kemasan makanan

9) Cuci tangan pakai sabun dengan air bersih mengalir;

10) Pertahankan berat badan normal dan aktif bergerak atau beraktifitas fisik

 

Pedoman Gizi Seimbang untuk sehari-hari bisa digambarkan dalam bentuk piramida atau tumpeng berikut ini :

Menu Piring Gizi Seimbang
Sumber : Gizi.Depkes.Go.Id

Sedangkan untuk sekali makan, bisa diterapkan menu piring gizi seimbang. Gak susah kok menerapkannya..Contoh gambarannya seperti ini :

35 % bagian dari piring berupa karbohidrat, bisa berupa kentang, nasi, nasi merah, jagung, atau gandum.

35% Sayur yang beragam dengan tidak terlalu banyak melalui proses pengolahan, misalnya sayur bening, sayur sop, tumis, dll.

15% berupa buah-buahan, semakin beragam tentu lebih baik dan kaya dengan gizi. Pilihannya bisa disesuaikan dengan selera anak-anak atau keluarga. Mislanya buah naga, semangka, melon, pepaya, atau nanas.

15 % sisanya adalah protein. Ini bisa dilengkapi dengan olahan ikan laut, daging ayam, daging sapi, atau protein nabati.

Nahh untuk lebih jelasnya..saya ikuti panduan dari So Good nih..Untuk karbohidratnya saya memakai olahan kentang. Untuk memenuhi kebutuhan protein saya menggunakan stik naget dari So Good yang praktis banget..tinggal goreng sreng..lalu santap. Untuk Sayur..kali ini saya menambahkan sayur sop. Lagi-lagi karena alasan kepraktisan 😀 Tapi tetap sehat kok..Sedangkan pilihan buahnya…saya kasih buah naga deh…

Sebagai pelengkap dan penambah selera makan, saya tambahkan mayones. Apalagi mayones pedes..hehehe anak-anak langsung sikaaattt tuh.  Alhamdulillah…dengan pola makan seperti ini..insyaallaah asupan gizi akan tercukupi sehingga kesehatan lebih terjaga. Olahan dari So Good sangat membantu saya dalam pemenuhan gizi seimbang untuk keluarga saya. Dan yang pasti kepraktisannya. Tinggal goreng sebentar..gizi sudah siap diasup oleh tubuh. Selain untuk keperluan sarapan, bekal makan siang anak-anak di sekolah juga tidak lagi merepotkan dan membingungkan. Tinggal lengkapi dengan sayur dan buah.

Oya..jangan sampai lupa juga..minum air putihnya. Khusus untuk sekali makan cukup 1 gelas aja. Tapi untuk keseluruhan dalam sehari, setidaknya dibutuhkan 8 gelas air putih untuk tetap menjaga kesehatan.

Ayo terapkan menu piring gizi seimbang ini di setiap menu makan…  🙂

2 Replies to “Menu Piring Gizi Seimbang ala So Good”

  1. Wowww mbak, baik untuk perbaikan gizi saya nih, badan nggak berisi dari dulu. Hiks.. Nyoba so good ini deh yang praktis + menyehatkan

  2. Yuk kita terapkan hidup sehat dengan mengatur pola makan berdasarkan pedoman gizi seimbang ya, Mbak. Ngomong-ngomong, So Good keren ya, punya piring gizi seimbang, jadi kita tinggal atur menu aja trus pakai piringnya biar porsi yang kita makan nggak berlebihan

Tinggalkan Balasan