Bertamasya dengan Blogger Jogja Ima Satrianto

tamasyaku

Yuhuu…serial Arisan Link kembali lagi…. Kali ini dengan salah seorang travel blogger asal Jogja, Primastuti Satrianto atau Ima Satrianto. Wahhh blogger Jogja selalu up to date pastinya…karena banyak acara-acara untuk blogger yang digelar di Jogja. Apalagi kalau travel blogger, wahhh pasti semakin seru tuh postingan-postingannya.

Ima Satrianto yang juga akrab dipanggil Manda ini banyak menceritakan berbagai hal yang berkaitan dengan wisata di blognya tamasyaku.com. Beberapa tempat wisata bisa ditemukan disana. Oya, pemisahan kategori wisata di blog Manda memudahkan kita untuk mencari informasi. Misalnya kategori wisata kuliner, wisata air, wisata budaya, wisata alam, wisata ilmu, wisata religi, wisata luar negeri, juga wisata belanja.

Beberapa tempat wisata alam yang menarik buat saya adalah berbagai ulasan tentang pantai di wilayah DIY. Wisata pantai di Jogja tu memang banyak banget, gak cuma Parangtritis. Beberapa pantai berikut ulasannya bisa ditemukan di Tamasyaku:

  • Pantai Baron
  • Pantai Indrayanti
  • Pantai Somadeng
  • Pantai Depok
  • Pantai Slili
  • Pantai Kuwaru
  • Dan masih banyak lagi pantai-pantai di Gunung Kidul

Karakter pantainya beda-beda loh… Ada yang pasirnya halus berwarna hitam seperti di Parangtritis, ada yang putih halus, ada yang putih kasar..ada yang didominasi karang..ada juga yang bisa buat snorklingan. Iya loh..ada pantai selatan yang bisa buat snorklingan.. Kalau gak percaya..coba aja cari di blog nya Manda..  😀

Ada tips penting juga dari Manda kalau pengen jalan-jalan ke pantai.. Jangan lupa untuk menyiapkan pakaian ganti (meskipun gak ada niatan untuk bermain basah-basahan), pelindung matahari (seperti kacamata, sunblock, payung, atau topi), dan sandal jepit untuk melindungi kaki dari pasir yang panas..

Ulasan tujuan wisata yang di tulis Manda sejak tahun 2009 bukan cuma tentang Jogja loh…daerah lain di Indonesia juga ada. Seperti  Sumatera, Bali, Lombok, dan daerah lain di Pulau Jawa. Eh..luar negeri juga ada, apalagi Manda dan pasangannya pernah tinggal di Eropa. Wuihh…kebayang kan serunya cerita-cerita tamasya di Eropa… Serasa bertamasya bareng Manda nya deh… 😀

Kalau penasaran..langsung aja gih…cuzzzz ke tekape… 🙂

0 Replies to “Bertamasya dengan Blogger Jogja Ima Satrianto”

  1. Mauuu ke pantaiii..eh tapi ini musim hujan aman gak ya?

    1. Aman sih…tapi tergantung pantainya…? paling ntar gak boleh mandi2 di pantainya…

    2. Ke pantai jangan lupa setel lagu reggae.. Yomannn mba lidha ahaha (stres kumat)

  2. Tulisan mba Manda membuat kita serasa ikut bertamasyaaa…
    Asiik…

    1. Hooh…. malah pengen ke Jogja juga jadinya keliling pantai kayak Manda hehehe

  3. Bagusnya, mba Ima ini benar2 explore semua tempat yang menjadi tempat tinggalnya ini ya. Jadi ga sekadar travel ke luar kota, tapi daerah tempat tinggalnya juga disinggahi sehingga orang yang mampir ke Jogja bisa dapat informasi yang memadai ya.

    1. iya mbak Ipeh… bekasi perlu diginikan juga kayaknya mbak…:D

  4. Blog Manda bisa jadi referensi ketika ingin mengunjungi Jogyakarta, ya Mba.
    Komplit dari tempat wisata hingga kuliner enak.

    1. iyap bener banget mbak Ety… Kalo mau ke Jogja intip blognya Mnada dulu pokoknya… 🙂

  5. pelindung matahari itu penting banget, bukan cuma mau berenang di pantai, di kolam renang juga harus pakai, karena saya punya pengalaman kulit terbakar gara2 gak pake krim pelindung matahari

Tinggalkan Balasan